Berita Terkini Purbalingga dan Banjarnegara

Jawa Tengah selalu menjadi sorotan utama berbagai peristiwa menarik yang terjadi di wilayah ini. Dari kebijakan pemerintah hingga inovasi warga, daerah ini terus menghasilkan cerita-cerita yang patut dicatat dalam berita terkini. Dalam artikel ini, kita akan mengupas beberapa peristiwa terbaru yang telah mencuri perhatian publik, mulai dari langkah-langkah untuk mencegah kebakaran hutan di Gunung Slamet hingga inovasi pengusaha muda dalam bidang marketing digital di Purbalingga. Selain itu, kita juga akan menyimak bagaimana Banjarnegara merayakan peristiwa Maulid dengan cara yang unik serta upaya kreatif warganya dalam mengolah sampah plastik menjadi BBM setara Pertamina Dex. Mari kita jelajahi berita-berita menarik ini dengan lebih detail.

Olah Sampah Plastik Menjadi BBM, Warga Banjarnegara Raih Penghargaan

Budi Trisno Aji, Warga Banjarnegara membetot perhatian lantaran bisa menciptakan alat Faspol 5.0. Alat itu berupa mesin pengolah sampah plastik menjadi bahan bakar minyak yang diklaim bisa setara Pertamina Dex dan Bio Solar. Nana menjelaskan inovasi ini lahir dari masalah pengolahan sampah plastik. Faspol 5.0 merupakan inovasi dari Bank Sampah Banjarnegara yang difasilitasi Pemkab Banjarnegara dan Pemprov Jateng. Faspol sudah masuk generasi kelima.

Sebagai ilustrasi, sebanyak 50 kilogram sampah plastik bisa diolah menjadi setara solar 30 liter, bensin 10 liter, minyak tanah 5 liter, air 2 liter dan residu karbon aktif sebanyak 3 kg….  baca selengkapnya disini

Tradisi Menthak-Menthik Sambut Maulid Nabi Khas Kebumen

‘Menthak-Menthik’ adalah tradisi selamatan menggembala ternak sapi di pinggir pantai selatan Desa Entak, Kecamatan Ambal, Kebumen. Tradisi yang kini disebut Kirab Bocah Angon ini diadakan setiap tanggal 12 bulan Maulud bertepatan dengan hari lahir Nabi Muhammad SAW. “Sejarahnya memang dahulu sapi itu diangon atau dilepas di pinggir pantai untuk mencari rumput sendiri terus sorenya digiring pulang ke kandang, setiap hari. Sampai hari ini masih dilestarikan, angon sapi ini sebagai bentuk bahwa sapi merupakan hal yang tidak bisa dipisahkan karena merupakan sumber penghidupan warga,” jelasnya… baca selengkapnya disini

Jalur Pendakian Gunung Slamet Ditutup! Cegah kebakaran Hutan

Jalur pendakian menuju Gunung Slamet ditutup mulai Kamis (14/9/2023) atau hari ini. Keputusan tersebut diambil untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang akhir-akhir ini kerap terjadi di sejumlah wilayah. Pengelola basecamp pendakian Gunung Slamet via Bambangan, Saiful Amri menjelaskan untuk penutupan dilakukan mulai hari berdasarkan surat edaran dari KPH Banyumas Timur dan Pekalongan Barat. Alasan penutupan dilakukan mendasari hasil survei yang dilakukan oleh basecamp lingkar Gunung Slamet. Pada belakangan ini mereka memantau kondisi di jalur pendakian semakin memprihatinkan.  Baca selengkapnya disini 

Imbas Kemarau Panjang, Petani Kentang di Dieng Sedot Air Telaga

Dampak kemarau panjang terus meluas hingga ke lahan pertanian, di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah. Akibat mengalami kesulitan air sejumlah petani kentang di Dataran Tinggi Dieng terpaksa mengambil air dari obyek wisata telaga. Biaya ekstra dikeluarkan oleh para petani agar tanaman tidak mati dan gagal panen. Para petani mengaku, untuk menyedot air dari telaga menggunakan mesin diesel membutuh biaya ekstra. Selain harus menyambung pipa paralon sejauh 1,5 km hingga ke lahan pertanian, dalam satu hari penyiraman sejak pagi hingga sore hari petani dapat menghabis hingga 5 liter solar. Baca selegkapnya disini

Kita dapat melihat bahwa warga Jawa Tengah memiliki berbagai cara untuk mengatasi tantangan dan mengejar tren terbaru. Dengan demikian pula kita bisa membangkitkann semangat inovasi dan kepedulian lingkungan yang kuat di wilayah ini. Semoga berita-berita ini memberikan inspirasi dan pemahaman lebih dalam tentang upaya-upaya yang dilakukan oleh masyarakat Jawa Tengah dalam menjaga lingkungan dan mengikuti tren pemasaran digital terbaru. Teruslah mengikuti perkembangan berita dan inovasi dari daerah-daerah lain yang juga memiliki cerita menarik untuk dibagikan.

Scroll to Top